Rawat Jalan
Home » Rawat Jalan
Rawat Jalan
Instalasi Rawat Jalan adalah pelayanan medis kepada seorang pasien untuk tujuan observasi, diagnosis, pengobatan, rehabilitasi, dan pelayanan kesehatan lainnya, tanpa mengharuskan pasien tersebut di rawat inap. Pelayanan ini merupakan fasilitas yang efisien karena pasien mendapatkan perawatan medis dan pulang ke rumah pada hari yang sama.
Jenis Layanan yang dimiliki Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Harapan Pematangsiantar, adalah :
- Poliklinik Spesialis Penyakit Dalam
- Poliklinik Spesialis Bedah Umum
- Poliklinik Spesialis Anak
- Poliklinik Spesialis Obgyn dan Ginaekologi
- Poliklinik Spesialis Paru
- Poliklinik Spesialis Syaraf
- Poliklinik Spesialis Mata
- Poliklinik Spesialis Jantung
- Poliklinik Rehabilitasi Medik
- Poliklinik Gigi
Prosedur & Alur Instalasi Rawat Jalan RS Harapan
- Pasien datang mendaftarkan diri di loket pendaftaran (sebutkan dokter/poli yang akan dikunjungi/bila anda belum tahu akan ke dokter/poli siapa akan dibantu oleh petugas).
- Bagi peserta asuransi atau perusahaan pelanggan yang bekerjasama dengan RS Harapan, mohon pada saat pendaftaran menunjukkan kartu asuransi atau surat jaminan kepada petugas.
- Ruang Periksa Dokter
- Farmasi/Apotik, bila pasien pulang
- Kalau perlu, periksa Penunjang Medik (Laboratorium, Radiologi, dan lain-lain)
- Rawat Inap